Mengenal Teknologi Komunikasi Data dan Suara


 Teknologi Komunikasi Data

Komunikasi data merupakan gabungan dari teknik telekomunikasi dan teknik pengolahan data. Komunikasi data merupakan proses pengiriman dan penerimaan data dari dua perangkat atau lebih yang terhubung dalam satu jaringan. Teknologi komunikasi data adalah teknologi yang menggunakan atau berfungsi sebagai alat komunikasi data dalam prinsip kerjanya. 

Tujuan komunikasi data sebagai berikut :
  • Memungkinkan pengiriman data dalam jumlah yang besar secara efisien, tanpa kesalahan, dan ekonomis dari suatu sumber menuju ke tempat lain
  • Memungkinkan penggunaan sistem komputer dan perangkat pendukung dari jarak jauh 
  • Memungkinkan penggunaan komputer secara terpusat maupun secara tersebar sehingga mendukung dalam memanajemen kontrol, baik secara desentralisasi maupun sentralisasi
  • Membantu mempermudah kemungkinan pengolahan dan pengaturan data yang ada dalam berbagai macam mesin sistem komputer
  • Mengurangi waktu pengolahan data
  • Mendapatkan data langsung dari sumbernya
  • Mempercepat penyebarluasan informasi
Contoh Teknologi Komunikasi Data
a. Telegraf
b. Faksimile
c.  Bluetooth
d. ADSL


Teknologi Komunikasi Suara

Teknologi komunikasi suara merupakan jenis komunikasi dengan informasi yang disampaikan melalui perantara suara dan dapat didengarkan

Syarat terjadinya komunikasi suara :
  • Pengirim (tranceiver), yaitu pihak yang mengirimkan informasi
  • Media transmisi, yaitu pihak yang digunakan untuk mengirimkan informasi
  • Penerima (receiver), yaitu pihak yang menerima informasi
Contoh teknologi komunikasi suara
a. Komunikasi siaran radio atau radio                  broadcasting
b. Komunikasi radio amatir
c. Komunikasi radio dua arah
d. Komunikasi radio antarpenduduk atau            citizen band
e. Komunikasi radio panggil atau paging            sytem
f.  Komunikasi telepon


Aspek Komunikasi Data dan Suara

1. Communication Channel
    Communication channel adalah jalur lalu lintas yang akan dilewati oleh paket/data.

Terdapat 3 communication channel pada komunikasi data dan suara, yaitu :
  • Simplex, yaitu komunikasi yang dilakukan secara satu arah, saat komunikasi menggunakan channel simplex, penerima hanya dapat berperan sebagai penerima, dan pengirim hanya dapat berperan sebagai pengirim. Contoh komunikasi simplex adalah radio dan TV
  • Half duplex, yaitu komunikasi 2 arah yang dilakukan secara bergantian. Komunikasi ini dapat dilakukan sebagai pengirim dan penerima. Contoh komunikasi half duplex adalah handy talky
  • Full duplex, yaitu komunikasi 2 arah, dapat menjadi pengirim dan penerima yang dapat dilakukan secara bersamaan. Contoh komunikasi ini adalah handphone
2. Serial Communication
    Serial communication memiliki arti bahwa komunikasi harus dilakukan secara urut.
 
Komunikasi harus melewati blok-blok komunikasi, yakni :
  • Sender, yaitu pihak yang berperan sebagai pengirim informasi
  • Transmisi, yaitu media transmisi yang digunakan untuk menyalurkan informasi menuju ke penerima
  • Receiver, yaitu pihak yang berperan sebagai penerima informasi
3. Teknik Transmisi
     Teknik transmisi adalah teknik yang digunakan antara terminal pengirim dan penerima agar terjadi pertukaran data/informasi.

Terdapat 2 cara melakukan teknik transmisi, yakni :
  • Asynchronous, yaitu teknik transmisi yang tidak menggunakan kanal timing yang terpisah. Pada teknik transmisi asynchronous, proses komunikasi data tidak tergantung dengan waktu yang terap. Teknik ini sering digunakan untuk mengirim dan menerima data antara 2 perangkat
  • Synchronous, yaitu teknik transmisi yang menggunakan kanal timing terpisah untuk transmisi data dan informasi. Pada teknik transmisi synchronous proses pengirim dan penerima diatur sedemikian rupa sehingga pengaturan yang sama. Komunikasi synchronous terjadi pada waktu yang bersamaan, berkelanjutan, dan dapat diprediksi 



Sekian blog dari aku semoga bermanfaat😊
See you again in the next blog 👋

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian, Golongan, Watak, dan Pathokan Tembang Macapat

Proses Komunikasi Data dalam Jaringan

Cara Menjaga Pola Makan Sehat